
PenaTenggara.com, (Poto Tano) — Krama Dusun Samarekat Desa Kokarlian Kecamatan Poto Tano siap memenangkan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa Barat Nomor Urut 1, AMAR – NANI. Kesiapan itu terungkap saat H. Amar Nurmansyah berkampanye di wilayah mayoritas warga Bali itu, Kamis, 24 Oktober.
” Krama Bali di Dusun Samarekat ini semuanya orang – orang cerdas dan pastinya akan memilih pemimpin yang cerdas juga. Nah, Pemimpin cerdas, visioner, berkonsep dan berkomitmen itu hanya nomor 1, AMAR – NANI,” ungkap, I Nengah Pendra, tokoh Masyarakat setempat dalam orasi politiknya.
Menurutnya, AMAR – NANI adalah Paslon yang berkoalisi dengan masyarakat, tanpa memandang suku dan golongan. Dia, memiliki visi misi dan program mewujudkan kebutuhan dasar masyarakat.

“Jadi kebulatan tekad Krama untuk memenangkan AMAR – NANI ini karena menilai program yang tercantum dalam visi dan misi-nya memang dibutuhkan selain juga rasional,” tegasnya.
Selain itu ia melihat pasangan AMAR-NANI akan mampu memperlakukan atau mengedepankan pengayoman, pembinaan dan perlindungan yang sama antara-umat beragama. Sehingga dengan perlakuan itu Kabupaten Sumbawa Barat akan menjadi wilayah yang kuat, dibangun secara bersama-sama oleh semua masyarakatnya tanpa memandang SARA dan identitas.

“Pilkada bukanlah untuk salah satu Suku saja, juga bukan pertarungan dua tiga pasang anak manusia, pilkada amanat konstitusi, siapa yang dipercaya oleh rakyat maka itulah yang berhak memimpin,” imbuhnya.
Di antara ratusan krama, tampak banyak pula generasi milenial dan generasi Z yang hadir dalam kampanye di titik 93 ini. Sejumlah milenial dan generasi Z ini menilai, pendidikan vokasi yang ditawarkan AMAR – NANI akan lebih bermanfaat karena berfokus pada pengembangan skill dan keterampilan yang diperlukan untuk memasuki dunia kerja kedepan.
“Pendidikan vokasi ini harapan besar bagi kami anak-anak lulus SMA, lulus SMK yang belum memiliki skill. Ketika nanti pendidikan vokasi ini dijalankan dari situ kami akan mendapat skil khusus. Misalkan ahli dalam operatot, digital marketing dan lain lainnya,” kata Komang seorang Milenial seraya menambahkan,
” AMAR – NANI milik kita. Sepakat pilih AMAR – NANI ?” tanyanya, dijawab Menyala Wi oleh Milenial lainnya.

Sementara itu, H. Amar dalam penyampaiannya meminta masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga iklim demokrasi yang kini tengah berlangsung. Penyelenggaraan pesta demokrasi lima tahunan ini jangan sampai memicu perpecahan antar sesama masyarakat.
“Harapan kami tetap terjaga kondusifitas di daerah masing-masing, pilihan boleh beda, karena itu hak politik. Tetapi kebersamaan tetap harus dijaga,” pungkasnya. (deP)