
Kantor KONI Sumbawa Barat
PenaTenggara.com, (Sumbawa Barat) — Dalam rangka mendukung peningkatan prestasi atlet pada tiap cabang olahraga, Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Parpora) kembali menggelontorkan dana hibah untuk Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Cabang Sumbawa Barat.
Demikian disampaikan oleh Kabid Pemuda dan Olahraga, Salim S.Pd pada media, Senin (14/3) diruang kerjanya.
“Tahun ini, kurang lebih Rp 500 juta. Sedangkan tahun lalu, kami hibah juga support untuk organisasi olahraga itu,” terangnya.
Dengan anggaran yang cukup besar tersebut, tentu pihaknya berharap agar atlet Sumbawa Barat di berbagai cabang olahraga bisa mengharumkan nama daerah dengan prestasi olahraga yang membanggakan.
Dengan dana yang cukup besar itu, KONI selaku organisasi yang menaungi berbagai cabang olahraga di harapkan intens melakukan pembinaan dan regenerasi atlet agar kedepannya KSB tetap mengirim perwakilan di berbagai event olahraga.
“Banyak putra-putri daerah kita yang memiliki kompetensi. Mereka butuh sentuhan dan KONI mesti bisa membaca hal itu,” bebernya.
Terakhir, Ia mengingatkan bahwa Pekan Olahraga Provinsi yang selanjutnya di singkat Porprov NTB telah memiliki titik terang. Pasalnya, rapat kerja provinsi (Rakerprov) belum lama ini yang di hadiri oleh seluruh Cabor dan KONI kabupaten/kota itu sepakat Porprov digelar November 2022 di Dompu, Kabupaten Bima, dan Kota Bima.
“Semoga ini menjadi attensi KONI agar KSB tetap mengirim atlet di level lebih tinggi,” pungkasnya. (deP)