
Berita ini Kerjasama Kominfo Sumbawa Barat dengan PenaTenggara.com
PenaTenggara.com, (Sumbawa Barat) — Sukses. Kata tersebut cukup mewakili untuk selanjutnya disematkan kepada Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Sumbawa Barat yang berhasil menggelar Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) selama dua hari berturut-turut 5 s/d 6 Juni 2023.
Terlebih, panitia pelaksana kegiatan juga telah mengumumkan juara dari enam kategori lomba yang di perlombakan.
Mereka yang berhasil keluar sebagai juara I dan II, berhak mewakili tanah Pariri Lema Bariri ke FLS2N tingkat provinsi NTB yang penyelenggaraanya di rencanakan pada bulan Juli 2023 mendatang.
Pada tingkat provinsi, KSB akan bersaing dengan siswa lain yang merupakan delegasi dari 10 kabupaten/kota yang ada di Nusa Tenggara Barat.
Demikian Kepala Dinas Dikbud, Khusnarti S.Pd melalui Kepala Bidang Pembinaan SMP, Lutpiah Ruswati S.Pd.,M.Pd pada media, Jum’at (9/6).
“Pada saat penutupan kegiatan, Bupati dan pimpinan daerah serta Kepala Dinas berhalangan hadir karena tugas daerah. Sehingga, penutupan di amanatkan kepada Sekretris Dinas,” ungkapnya.
Mengenai hasil kegiatan, untuk kategori vokal solo diraih oleh SMPN 1 Taliwang. Posisi runner up diraih diraih oleh SMPN 2 Seteluk dan posisi ketiga diraih oleh SMPN 1 Brang Rea. Untuk kategori seni tari, juara I kembali diraih oleh SMPN 1 Taliwang. Runner up diraih oleh SMPN 3 Taliwang dan posisi ketiga diraih oleh SMPN 6 Taliwang.
Kategori pantomim diraih oleh SMPN 1 Poto Tano. Runner up diraih oleh SMPN 3 Taliwang dan posisi ketiga diraih oleh SMPN 1 Seteluk. Selanjutnya, kategori lomba gambar ilustrasi. Juara I diraih SMPN 3 Taliwang, runner up dan posisi ketiga diraih oleh SMP Buin Batu. kategori kreatifitas musik tradisional. Juara I diraih oleh SMPN 3 Taliwang dan posisi runner up diraih oleh SMPN 1 Jereweh.
“Terakhir, kategori lomba ansamble musik diwakili oleh SMP Buin Batu karena tidak ada peserta lain yang mendaftar sebagai peserta lomba” bebernya.
Dengan demikian, dari enam mata lomba yang dilombakan, SMPN 1 Taliwang menggondol dua kategori lomba yaitu seni pertunjukan tari dan vokal solo.
Lepas soal itu, menjelang FLS2N tingkat provinsi yang tinggal tiga minggu lagi, tentu kami akan matangkan segala bentuk persiapan sembari menunggu juklak dan juknis perlombaan.
“FLS2N ini merupakan wadah bagi siswa/i sekolah untuk menunjukkan bakat serta kreatifitas yang mereka miliki di bidang ekstrakurikuler,” pungkasnya. (deP)