
Wakil Bupati Sumbawa Barat, Fud Syaifuddin ST (kaos biru) berfoto bersama unsur Forkopimda dan kepala SKPD KSB usai membuka kegiatan secara resmi kegiatan eksebisi bola voli. (Foto: ist)
Berita ini Kerjasama Kominfo Sumbawa Barat dengan PenaTenggara.com
PenaTenggara.com, (Sumbawa Barat) — Terdapat 14 item kegiatan yang diselenggarakan oleh Kodim 1628/Sumbawa Barat dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke -78 Tentara Nasional Indonesia (TNI).
Kegiatan tersebut ada yang sifatnya bhakti sosial, mengangkat adat budaya, dan ada juga kegiatan olahraga. Salah satunya eksebisi volley antar instansi vertikal serta melibatkan pemerintah.
Komandan Kodim 1628/SB, Letkol Inf Octavianus Englana P dalam sambutannya, kegiatan yang akan diselenggarakan selama tiga hari ini 19 s/d 21 September 2023 ini dihajatkan untuk mempererat dan memperkokoh tali silturrahmi.
“Banyak cara untuk menjaga keutuhan kita, salah satunya dengan berolahraga bersama,” ujarnya.
“Didalam tubuh yang sehat, terdapat jiwa yang kuat. Berolahraga, dalam cabang apapun penting untuk menjaga kesehatan jasmani maupun rohani,” ungkap Dandim.
Ditempat yang sama, Wakil Bupati Sumbawa Barat Fud Syaifuddin ST mengapresiasi kegiatan tersebut.
“Luar biasa. Terima kasih pak Dandim beserta jajaran. Kegiatan olahraga eksebisi dan kegiatan bhakti sosial yang telah dilaksanakan merupakan wujud nyata bahwa teman-teman TNI ini lahir dari rakyat dan untuk rakyat,” ungkap Wabup.
Pada kesempatan itu, Wabup juga menyampaikan atas nama pemerintah daerah menyampaikan terima kasih atas pengabdian tentara selama 78 tahun menjaga dan merawat keutuhan NKRI.
Alhamdulillah, sambung Wabup kondusitas Sumbawa Barat sampai saat ini tetap terpelihara. Itu semua tidak lepas dari peran TNI-Polri dan masyarakat yang bahu membahu menjaga ketertiban umum demi lancarnya kegiatan sosial, adat budaya dan ekonomi masyarakat.
“Selamat bertanding kepada peserta dan junjung sportifitas,” katanya.
“Oh ya, delapan tim yang akan ikut bertanding organisasi Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), BNNK, Kejaksaan, Polres,Kesbagpoldagri, Pol PP, tim tuan rumah (Kodim) dan Brimob, sebagai bentuk partisipasi dan apresiasi, kami memberikan hadiah Rp. 1.000.000,-/tim,” pungkas Wabup yang disambut tepuk tangan dari peserta. (deP)